Bahan Makanan ini memiliki Nutrisi Penting untuk Mendukung Otak Anak

Konten [Tampil]
[lifestyle]



Memiliki buah hati sangat menyenangkan ya, Bunda. Melihat mereka tersenyum, bergerak aktif, berceloteh riang bahkan ketika mereka menangispun semua perubahan pada mimik wajahnya adalah hal yang lucu, nggemesin dan dirindukan. Setiap gerak-geriknya selalu menjadi penyemangat aktivitas kita.

Punya bayi yang sehat dan aktif tentu tidak bisa hadir dengan sendirinya,  ada usaha dari kita ya, Bun. Perjuangan seorang ibu untuk menyuguhkan makanan yang bergizi, menyapih dengan asupan nutrisi baik dan sehat tentu lah bukan perkara mudah. Banyak orang tua yang mampu membelikan makanan yang sehat dan bergizi tinggi untuk anak-anak namun jika anak menolak tentu tidak akan bermanfaat juga untuk tubuh si anak. Sebaliknya, ada orang tua yang tidak mampu untuk memberikan makanan sehat dan bergizi tinggi namun anak-anak mereka aktif dan lincah. 

Ternyata setiap anak memiliki sistem imun yang berbeda-beda ya, Bun. Itulah sebabnya mengapa setiap anak adalah spesial dan orang tua yang bijaksana adalah yang mampu memberikan usaha terbaiknya untuk kesehatan ananda. 

Bicara tentag kesehatan ananda, tidak bisa lepas dari yang namanya nutrisi untuk tubuh. Sebagian memilih memberikan nutrisi untuk anak berdasarkan anjuran dokter maupun ahli gizi, sebagian lagi memilih menu berdasarkan saran dari keluarga dan orang-orang terdekatnya. Namun apapun sumbernya dari manapun asalnya jika makanan tersebut memiliki gizi baik tentulah baik pula untuk anak-anak kita.

Dan yang perlu diingat adalah memberikan nutrisi untuk anak bukanlah bersumber dari makanan mahal dan didapat dengan cara yang Berikut beberapa nutrisi yang  penting untuk perkembangan otak anak :

Susu

Susu untuk anak penting banget ya Bunda. Karena di dalamnya memiliki nutrisi lengkap seperti kalsium yang baik untuk perkembangan tulang dan gigi anak. Untuk itu jangan lupa memberikan susu setiap hari untuk anak. 

DHA

DHA sangat dibutuhkan untuk otak bayi. Fungsi DHA adalah sebagai bahan utama pembentuk sel otak dan jaringan retina mata dan syaraf pusat.

AA

AA sama pentingnya dengan DHA yang berfungsi sebagai bahan utama pembentukan syaraf pada retina mata.

Kolin

Kolin dibutuhkan otak untuk menyusun membran sel. Kolin juga sangat penting dalam pembentukan phosphatydlcholine dan sphingomyelin yang merupakan molekul lipid sebagai insulator jaringan syaraf.


Zat besi

Zat besi sangat penting dibutuhkan dalam pembentukan tulang dan untuk meningkatkan kecerdasan anak. Zat besi berperan untuk membantu enzim yang berfungsi untuk perangsangan saraf. Zat besi juga berguna sebagai bahan dasar pembentukan sel darah merah. Selain itu zat besi juga berperan dalam mengedarkan oksigen ke sluruh organ tubuh

Vitamin A

Vitamin A berfungsi untuk menjaga kesehatan mata. Membantu pertumbuhan tulang, sel dan jaringan tubuh seperti rambut, kulit, dan kuku. Selain itu vitamin A berfungsi melindungi tubuh dari infeksi.

Nutrisi-nutrisi tersebut sangat penting untuk anak baik untuk perkembangan otak, tulang maupun organ tubuh yang lainnya. Nutrisi ini bisa ditemukan pada bahan makanan sehari-hari. Namun jumlahnya berbeda-beda pada setiap bahan makanan.

Berikut bahan-bahan makanan yang mengandung nutrisi penting untuk mendukung otak anak antara lain:

Beras Merah

Beras merah banyak mengandung banyak kandungan vitamin A, asalm alfa linoleat (omega 6) yang penting dalam pembentukan AA dan DHA serta zat besi. Selain itu dalam beras merah banyak terdapat kalsium, mangan, serta serat yang bak untuk pencernaan. 

Wortel

Wortel banyak mengandung vitamin A, betakaroten, vitamin C dan mineral penting yang dibutuhkan oleh tubuh.

Daging sapi/hati

Hati sapi memiliki kandungan zat besi dan asam folat yang tinggi, keduanya sangat penting dalam pembentukan sel darah merah dan metabolismenya. Untuk janin asam folat sangat penting untuk menghindari kecacatan dan membantu perkembangan syaraf.

Brokoli

Brokoli memiliki kandungan asam lemak Omega 3 sebagai bahan utama pembentukan DHA. Selain itu brokoli juga mengandung kalsium, zing dan zat besi yang baik untuk tubuh.

Telur

Telur banyak mengandung protein yang baik untuk regenerasi sel. Kuning telur juga banyak mengandung kalsium dan zat besi serta asam amino esensial yang cukup tinggi,

kacang-kacangan

KAcang-kacangan adalah sumber vitamin B dan protein nabati yang tinggi, kasium serta magnesium yang baik untuk tubuh. Kacang merah juga bnayak mengandung asam folat dan vitamin B6 yang tinggi.

Minyak Ikan

Minyak ikan terdapat dalam berbagai jenis ikan yang dapat di konsumsi. Kandungan nutisi dalam minyak ikan adalah vitamin A yang sangat tinggi. Sehingga mengkonsumsi minyak ikan sangat baik untuk memenuhi kebutuhan vitamin A bagi anak-anak.

Demikian bahan makanan yang memiliki nutsi penting untuk mendukung Otak Anak. Semoga bermanfaat. 



6 comments

  1. Sedih rasanya. Anakku yang paling gede cuma suka sosis, nuget, ma ayam tepung. :(

    ReplyDelete
  2. Harus dilatih makan-makanan itu saat dia belajar makan. Biar terbiasa ma rasanya. :D

    ReplyDelete
  3. Wah makasih banged infonyaaaaa mak ,,
    Aq mau mulai membiasakan anak2 suka semua makanan diatas deh ya slama ini mereka ((2&3)) tahun cuma banyak di susu dan DHA kalau makanan nasi sama kuah sayur aja .

    Btw salam kenal mak ini pertamakalinya mampir nih..

    ReplyDelete
  4. Noted Mba. Kebetulan si kecil baru mulai MPASI, jafi referensi nih buat menu makanannya dia. Hihhii

    ReplyDelete
  5. Minyak ikan memang bagus banget mba buat kecerdasan. Karenanya dokter ngasih minyak ikan dari Jasmine masih dalam kandungan 2 bulan. mudah-mudahan saja memang ada hasilnya. Walau sekarang sudah agak kelihatan si.

    ReplyDelete
  6. wah bner banget anak harus dikasi nutrisi tinggi dari kecil.

    ReplyDelete

Terimakasih ya, telah berkunjung di blog saya. Bila ada waktu luang saya sempatkan berkunjung balik. Semoga silaturrahim kita terjalin indah.