Cara Membeli Produk Digital di Lynk.id

Konten [Tampil]
Kali ini kita akan membahas tentang produk digital yang dapat kamu gunakan untuk berbagai keperluan misalnya untuk kelengkapan bahan ajar, untuk update soal-soal, upgrading ilmu atau aneka resep masakan. 

Produk digital dapat dicetak berupa buku, modul, dll namun bagi yang ingin tetap mengakses di dalam perangkat. Keuntungan membuat produk digital antara lain untuk kebutuhan bisnis, marketing, upgrading hingga sebagai bahan untuk mempelajari suatu ilmu. Bahkan dalam berbagai bidang membuthkan perangkat modul yang dapat disebarkan ke semua orang. 

produk digital mewarnai anak



Cara yang paling mudah adalah dengan menggunakan produk digital. Beberapa keuntungan menggunakan produk digital antara lain: 
  • Mudah diakses. Setiap orang yang memiliki produk digital mudah mengaksesnya dari mana saja dari perangkat apa saja. Saat di perjalanan, di rumah bahkan di luar kota seseorang dapat dengan mudah mengakses produk digital tersebut. 
  • Murah. Produk digital jauh lebih murah biaya produksinya dibandingkan dengan produk jadi yang membutuhkan biaya cetak tinggi. 
  • Dapat direvisi. Apabila produk digital membutuhkan revisi atau perbaikan, penambahan materi maka kita akan mudah untuk merevisinya. Dibandingkan dengan produk jadi yang membutuhkan banyak biaya untuk merevisi suatu produk. 

Cara Membeli Produk Digital di Lynk.id

Lynk adalah website yang menyediakan etalase untuk produk digital agar bisa diakses oleh banyak orang. Lynk ibarat seuah toko retail yang mempertemukan penjual dan pembeli. Sifat Lynk adalah landing page produk digital. Karena bersifat landing page inilah pihak pemilik atau penjual produk digital membutuhkan aplikasi lain atau teknik lain untuk menyebarkan produk digitalnya. Caranya adalah dengan menyebarkan link produk digital yang ada di lynk.id.

Masuk ke akun media sosial

Bagi kamu yang ingin menjual produk digital sendiri wajib memiliki akun media sosial seperti Instragram, Tiktok, Facebook, X, Whatshapp. Media sosial ini sebagai pengantar produk mu diketahui oleh calon pembeli. Semakin sering Anda share link produk digital yang Anda miliki maka semakin besar peluang dilihat orang banyak sehingga dengan sendirinya peluang terjual produk akan lebih besar. 

Klik profil

Pada bagian profil akun media sosial yang menyediakan produk digital Anda bisa klik link produk digital yang ada di lynk.id. Pada Instagram ada pada bagian bio, pada Tiktok pada bagian edit profil. 

Klik Lynk.id


Silahkan klik linkid yang telah tersedia di bagian bio akun yang menyediakan produk digital dengan sendirinya akan diarahkan ke lynk.id

Klik tautan merah


Klik tautan merah Anda akan diarahkan ke link produk pada Lynk Id yang menyediakan produk digital. Di halaman tersebut Anda dapat memilih produk digital yang akan dibeli. Ada informasi harga dan cover produk serta deskripsi singkat yang menggambarkan isi produk digital tersebut. 

Klik tautan lagi

Klik produk digital yang akan dibeli


Klik produk yang akan dibeli berdasarkan informasi harga yang terdapat di halaman tersebut, Pastikan Anda sudah membaca ketentuan yang berlaku termasuk informasi voucher jika ada.

Klik beli 


Klik beli jika Anda sudah mantap ingin membeli produk digital tersebut. 

Isi email dan nama pembeli

Isi alamat email dan nama pembeli untuk mengirim link produk digital nantinya. Pastikan alamat email masih aktif karena Anda akan langsung diarahkan ke email jika proses telah selesai. 

Klik beli sekarang

Setelah sudah mantap silahkan klik beli sekarang. Produk yang telah di klik 'beli sekarang' akan masuk ke dalam keranjang belanja. Anda bisa langsung ke menu pembayaran atau meau melihat-lihat produk digital lainnya. 

Pilih metode pembayaran (bisa menggunakan Ovo)


Pilih metode pembayaran yang Anda inginkan, bisa menggunakan dompet digital seperti OVO, DANA, transfer bank atau melalui akun dompet digital lainnya.


Klik bayar


Setelah yakin mau membeli maka langkah selanjutnya adalah klik bayar. 

Buka aplikasi ovo akan ada tagihan pembayaran lalu klik bayar


Buku aplikasi Ovo klik kata sandi setelah dompet digital terbuka segera lakukan pembayaran produk digital yang Anda inginkan. 

Pembayaran sukses 


Selanjutnya akan diarahkan ke link google drive silahkan klik atau copy

Nah produk digital yang kamu beli sudah bisa kamu akses dan digunakan untuk kebutuhan mu silahkan di cetak atau di simpan. 

Selamat mencoba


No comments

Terimakasih ya, telah berkunjung di blog saya. Bila ada waktu luang saya sempatkan berkunjung balik. Semoga silaturrahim kita terjalin indah.