Peran Minimum Viabel Produk dalam Start Up

Konten [Tampil]
Siapa yang tidak kenal start up. Tren milenial yang booming 5 tahun terakhir ini membuka mata kita semua bahwa ada gebrakan baru di dunia bisnis yang akhirnya dapat mengalahkan hegemoni bisnis yang telah mengakar selama ini di masyarakat global. Start Up berhasil mencuri strategi cerdas dalam berbisnis mengubah mindset para pebisnis sebelumnya. 



Namun taukah kamu apa saja variabel yang berperan penting dalam tumbuhnya bisnis Start Up di dunia? Salah satunya adalah Minimum Viable Produk (MVP).

Peran dari Minimum Viable Produk


Mininum viable product adalah sebuah produk yang memenuhi dari kebutuhan dasar pelanggan yang belum terlalu canggih namun memiliki nilai guna yang tinggi. Peran Minimum Viable produk adalah untuk meningkatkan daya tarik pelanggan.


Peran Minimum Produc (MPV) pada Start Up


Peran minimum product pada start up adalah untuk mengetahui respon pasar dan mengetahui bahwa produk-produk tersebut benar-benar mampu menyelesaikan masalah nyata.

Mengetahui Respon Pasar


Apabila diketahui respon pasar terhadap produk tersebut maka pengembang akan menetapkan bagaimana mengembangkan suatu fitur dan aplikasi yang benar-benar sesuai kebutuhan masyarakat.

Menguji kepercayaan masyarakat akan aplikasi yang akan diluncurkan


MVP pada dasarnya adalah prototipe yang diujikan ke masyarakat untuk mengetahui tingkat kebutuhan dan kepercayaan masyarakat terhadap suatu produk aplikasi. Seperti yang diketahui bersama untuk membuat suatu aplikasi tertentu membutuhkan sokongan dana yang besar jika ternyata aplikasi tersebut tidak diterima oleh khalayak bisa dibayangkan berapa kerugian yang harus ditanggung pihak pengembang?

Menguji Produk


Produk aplikasi yang akan diluncurkan bisa diujikan terlebih dahulu baik kecepatannya, fitur yang memudahkan khalayak, tingkat kepercayaan maupun kebutuhan pengguna.

Mengetahui Feedback Khalayak


Ketika sebuah MVP diluncurkan maka akan banyak respon dari pengguna baik respon positif maupun negatif, masukan dan kritik terhadap aplikasi tersebut hal ini dapat dijadikan bahan untuk menyempurnakan aplikasi yang sebenarnya. Sehingga saat diluncurkan benar-benar sempurna seperti yang diharapkan pengguna.



No comments

Terimakasih ya, telah berkunjung di blog saya. Bila ada waktu luang saya sempatkan berkunjung balik. Semoga silaturrahim kita terjalin indah.