5 Tips Rental Mobil Agar Tidak Di Tipu

Konten [Tampil]

[5 Tips Rental Mobil Agar Tidak Ditipu]. Mau liburan ke tempat jauh tanpa mau direpotkan nyetir sendiri? Salah satu solusinya adalah rental mobil. Sebelum menyewa mobil kamu harus tahu tips rental mobil agar tidak ditipu.



Ketika berada ditempat asing, tentu kamu diliputi rasa khawatir dalam memilih rental mobil yang terpercaya. 

Supaya tidak ditipu oleh oknum perusahaan jasa rental mobil, ada baiknya mengikuti beberapa tips berikut ini:

1.    Pilih Armada Terpercaya 

Salah satu cara yang paling mudah adalah dengan memilih armada dari perusahaan terpercaya. Contohnya seperti TRAC yang dikenal sebagai salah satu perusahaan rental mobil terpercaya dengan cabang yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia. 

2.    Perhatikan aturan dan Kesepakatan 

Sebelum kamu menyewa mobil pastikan kamu membaca dan memperhatikan aturan dan kesepakatan penyewaan mobil yang kamu gunakan. Agar kamu tidak tertipu bertanyalah kepada perusahaan rental mobil tersebut tentang aturan yang ditetapkan kepada penyewa. Contoh kecil seperti aturan apakah mobil rental harus dikembalikan dalam kondisi bensin terisi penuh atau tidak. Kamu juga bisa bertanya biaya kelebihan pemakaian sewa mobil jika kamu melebihi waktu penyewaan sesuai dengan kesepakatan awal.

3.    Memiliki dokumen kendaraan lengkap

Setiap armada penyewaan mobil pastinya memiliki dokumen kendaraan yang jelas. Jika perusahaan tidak bisa menunjukannya, kamu perlu curiga. Pastikan dengan kendaraan yang kamu gunakan memiliki surat-surat lengkap, terlebih jika kamu menyewanya secara lepas kunci atau tidak menggunakan supir.

Artikel lain : Jenis-Jenis Mobil untuk Canpervan

4.    Terlindungi asuransi kendaraan

Jika sudah terlindungi asuransi kendaraan kamu akan mendapatkan rasa aman selama berada dalam perjalanan. Karena jika ada kerusakan, tabrakan atau pencurian, sudah dijamin oleh perusahaan asuransi. Sehingga ganti rugi yang ditetapkan tidak akan sebesar tanpa adanya asuransi. 

5.    Memberi asuransi kecelakaan pada penumpang

Selain memberi asuransi pada kendaraan, asuransi pada penumpang dan pengemudi juga sama halnya penting. Karena kamu tidak tahu kalau terjadi kecelakaan oleh orang lain dan kamu pun sudah memiliki asuransi. 

Kamu masih bingung mencari Rental Mobil yang terpercaya? TRAC bisa dijadikan opsi yang tepat untuk penyewaan mobil di masa pandemi seperti saat ini. 

Lalu TRAC sudah memiliki standar kebersihan dan higienitas. Jadi, kamu tidak perlu khawatir tentang kebersihan armada TRAC. Setiap penggunaan kendaraan sesudah maupun sebelum digunakan, kendaraan selalu dicuci dan dibersihkan dengan disinfektan. Kemudian pengemudi yang bertugas pun diwajibkan menggunakan masker dan sarung tangan. Sebelum bertugas pengemudi selalu di periksa kesehatannya meliputi pengecekan suhu tubuh dan kesehatan fisik. apabila kamu memiliki gejala seperti demam, flu atau batuk secara berkala selama perjalanan bersama TRAC, jangan ragu untuk memberitahu pengemudi. Karena kamu akan diantar ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. 

Artikel lain : Tips Memilih Mobil Rental

TRAC menyediakan hand sanitizer di setiap kendaraan dan kamu juga bisa memakai itu. kemudian untuk kamu yang baru menyelesaikan perjalanan ke luar negeri kamu harus mengikuti prosedur yang telah ditetapkan dan kamu juga harus mengisi formulir tentang konfirmasi kondisi kesehatan kamu. TRAC juga melakukan physical distancing sesuai aturan yang ada. Yaitu untuk mobil mengangkut 1 pengemudi dan 3 penumpang . sementara untuk kendaraan medium 1 pengemudi dan 8 penumpang. Sudah menentukan pilihan kamu ? TRAC melayani kebutuhan transportasi kamu. Demikian, Tips Rental Mobil Agar Tidak Ditipu. TRAC memiliki jaringan luas yang tersebar lebih dari 50 kota di Indonesia.

No comments

Terimakasih ya, telah berkunjung di blog saya. Bila ada waktu luang saya sempatkan berkunjung balik. Semoga silaturrahim kita terjalin indah.